Selasa, 17 Januari 2012

Bumi Kita



sobat ....
Di bumi ini kita berjalan ..
Di bumi ini pula kita hidup
Namun kini bumi ku telah tercemar oleh tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab .....

batang pepohonan yang seharusnya berdiri dengan gagah, kini tlah terbaring tak berdaya di tanah.
Air yang dulu jernih dan sejuk, kini tlah berwarna nanah dan panas.
Udara yang dulunya sangat segar di hirup kini terasa sesak di dada.
tanah yang dulunya tempat tanaman tumbuh kini sudah tidak dapat lagi memberikan kehidupan kepada Tumbuhan yang ada di atasnya.

sobat ...
dengan angkuh kau tebang semua hutan
dengan sombong kau dirikan pabrik dan gedung-gedung pecakarlangit
dengan ketamakan mu kau cemar udara kau cemar air.
apakah kau tidak sadar atas ulah tangan-tangan mu yang selalu haus akan materi kini kau akan membawa bumi kita dalam kehancuran.


Sobat .....
Apakah kau tidak sadar kalau bumi sudah marah pada kita ...
coba kau dengar dan kau lihat
tlah banyak korban tsunami
tlah banyak korban gempa
tlah banyak korban musim kemarau
tlah banyak korban banjir
tlah banyak korban longsor
Apakah kau tidak pernah menyadari itu semua ...
sadarlah sobat ....
biarkan generasi yang akan datang hidup dengan layak, tanpa ada rasa ketakutan ...

Tidak ada komentar: